Tentang Rumah Dongeng Mentari

22.14


Rumah Dongeng Mentari adalah sebuah tempat untuk anak-anak berkumpul dan berkreatifitas dalam pengembangan karakternya sebagai individu yang unik melalui dongeng. RDM berupaya membudayakan dongeng sejak dini. RDM memfasilitasi anak-anak dalam pengembangan karakternya. RDM menjadikan dongeng sebagai media aktif dalam membangun karakter anak. Didalam RDM terdapat ruang baca, ruang musik, dan ruang pede sebagai media penunjang RDM.
Didalam RDM, terdapat juga ruang lukis sebagai penunjang industri rumahan Iboth Handpainted yang telah ada sebelum RDM berdiri. Media lukis atau gambar juga dijadikan penunjang dalam dongeng.

Didirikan pada tanggal 2 Agutus 2010, RDM mencoba memfasilitasi anak-anak, khususnya di daerah sekitar RDM berdiri. RDM berdiri dilatarbelakangi oleh keprihatinan atas dunia anak yang mulai memudar, akhir-akhir ini. Kami berusaha mengembalikan dunia anak melalui dongeng dan fasilitas -fasilitas lainnya kepada anak-anak. 

Dongeng juga berfungsi sebagai media yang efektif dalam pengembangan karakter anak. Disini anak-anak diajak untuk tidak takut berekspresi dan bermimpi. RDM juga menjadi wadah bagi anak-anak untuk berkreatifitas.

Salam anak! :)

You Might Also Like

3 comments

  1. kalau mau gabung komunitas atau ikut belajar cara mendongeng boleh?

    BalasHapus
  2. Bagaimana cara gabungnya. Alamat dmn?

    BalasHapus
  3. Bagaimana cara gabungnya. Alamat dmn?

    BalasHapus

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images

Subscribe