Petunjuk Teknis "Sayembara Pendongeng Cilik"

06.01

Waktu: Minggu 20 November 2016
Pukul: 08.00 WIB
Lokasi: Kantor Persatuan Wartawan Indonesia Yogyakarta 
Alamat: Jalan Gambira No 45, Yogyakarta. (https://goo.gl/maps/U6pGhyhHyN12)

Kategori Sayembara
1 : SD Kelas 1-3
2 : SD Kelas 4-6


TEMA: KEJUJURAN

MATERI

Materi dongeng yang dibawakan boleh berupa fabel, cerita rakyat, atau dongeng yang diambil dari buku maupun karangan sendiri.

Teknis Pelaksanaan
1. Peserta mendaftarkan diri sesuai ketentuan dan mendapat konfirmasi dari panitia.
2. Peserta mendapat nomor urut tampil yang diperoleh secara acak saat daftar ulang pada hari H jam 8 pagi.
3. Peserta menyampaikan dongeng di depan dewan juri dengan ketentuan waktu maksimal 8 menit.
4. Peserta dibebaskan dalam kreatifitas menampilkan dongengnya. Boleh membawa properti atau tidak.

KRITERIA PENILAIAN

 No.
Kriteria Penilaian
Persentase
 1.
Teknik bercerita
30%
(bagaimana menyampaikan pesan dongeng)
 2.
Keutuhan cerita
20%
(bagaimana alur sebuah cerita)
 3.
Ekspresi
20%
(kesesuaian gerak tubuh dan ekspresi bahasa)
 4.
Penampilan
20%
(kepercayaan diri, penguasaan panggung)
 5.
Waktu penyampaian dongeng                      
10%
(kesesuaian dengan batas waktu tampil yang diberikan)





















- Pemenang 1, 2, 3 dipilih berdasarkan urutan tertinggi penilaian.
- Keputusan juri mutlak tidak dapat diganggu gugat.
- Juri lomba berasal dari Rumah Dongeng Mentari, pendongeng, dan wartawan/seniman.

Penghargaan
Juara 1 (Piala, piagam, uang pembinaan, dan bingkisan sponsor)
Juara 2 (Piala, piagam, uang pembinaan, dan bingkisan sponsor)
Juara 3 (Piala, piagam, uang pembinaan, dan bingkisan sponsor)

Sekian,
Salam Rumah Dongeng Mentari

Instagram: @rumahdongengmentari
Contact Person: 0813 2838 1100 (Shuluh)

You Might Also Like

0 comments

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images

Subscribe